Tubuh kita membutuhkan nutrisi dan gizi yang baik agar kita bisa melakukan aktivitas sehari-sehari sesuai perencaanaan, maka dari itu sarapan pagi merupakan hal yang tepat untuk dilakukan. Jika kita sarapan, itu seperti sedang memberi bahan bakar ke sebuah kendaraan. Sarapan dengan makanan yang baik dapat memberi tubuh kita nutrisi yang dibutuhkan seperti kalsium, vitamin, zat besi, dan protein untuk proses metabolisme.

Berikut risiko yang bisa didapat bila jarang sarapan pagi :

1. Penyakit Jantung

Penelitian yang dilakukan Harvard University menunjukkan bahwa mereka yang melewatkan makan pagi 27 persen lebih berisiko terkena penyakit jantung.

Hal ini kemungkinan karena saat tidak makan pagi, tubuh bertahan lama dalam stres dan membuat badan kita bekerja lebih keras.

2. Diabetes

Tidak sarapan lagi bisa mengacaukan kadar gula dalam darah.

Penelitian dari Harvard juga menunjukkan bahwa perempuan yang tidak sarapan secara rutin 20% lebih berisiko mengalami diabetes tipe II.

3. Radang Perut

Mengalami kekosongan perut selama beberapa jam dengan meninggalkan sarapan di pagi hari dapat menyebabkan akumulasi gas dalam perut. Sehingga hal tersebut dapat berakhir pada gastritis atau yang biasa dikenal dengan radang perut. Selain itu, keasaman juga!

4. Menurunnya Metabolisme

Tubuh kita bisa saja berhenti bekerja secara cepat. Sebab, tidak makan dalam waktu yang lama akan meengurangi kemampuan tubuh kita dalam membakar kalori.

5. Cepat lelah dan kurang bersemangat melakukan aktifitas harian

Untuk resiko yang satu ini sepertinya semua orang sudah tahu, bahwa jika seseorang sering melupakan sarapan, maka tubuh akan lemas karena kekurangan energi, terutama untuk para pekerja berat yang membutuhkan tenaga lebih. Konsentrasi juga bisa menjadi kurang fokus karena tidak sarapan.